Flek hitam di wajah sering kali menjadi masalah estetika yang mengganggu, terutama bagi banyak wanita. Penyebab flek hitam bisa beragam, seperti paparan sinar matahari berlebih, perubahan hormon, atau bekas jerawat. Menghilangkan flek hitam dengan cara alami adalah pilihan yang aman dan efektif.
Berikut ini cara menghilangkan flek hitam di wajah secara alami dan langkah-langkah yang dapat kamu ikuti.
Mengurangi Flek Hitam dengan Peeling Alami
Peeling merupakan metode efektif untuk mengangkat sel-sel kulit mati dan merangsang regenerasi kulit baru. Proses ini membantu menyamarkan flek hitam, dengan cara menghilangkan lapisan kulit bermasalah dan mendorong pertumbuhan kulit baru yang lebih cerah secara bertahap.
Ada beberapa bahan alami yang kandungannya bisa membantu meregenerasi kulitmu. Berikut beberapa cara menghilangkan flek hitam di wajah menggunakan peeling alami yang bisa kamu coba.
1. Mencerahkan Kulit dengan Peeling Pisang dan Madu
Peeling pisang dan madu adalah paduan sempurna untuk mengatasi flek hitam dan meningkatkan kesehatan kulit wajah. Pisang yang mengandung enzim untuk mengangkat sel-sel kulit mati, serta madu yang memiliki sifat antibakteri dan antiinflamasi.[1]
Bagaimana cara menghilangkan flek hitam di wajah secara alami dengan madu dan pisang?
- Ambil pisang matang dan hancurkan hingga berbentuk pasta lembut.
- Tambahkan beberapa sendok makan madu ke dalam pasta pisang dan aduk hingga merata.
- Bersihkan wajah dan aplikasikan campuran pisang dan madu secara merata pada kulit wajah.
- Biarkan masker selama 15-20 menit.
- Setelah itu, bilas dengan air hangat dan keringkan wajah dengan lembut.
- Lakukan peeling pisang dan madu ini 2-3 kali seminggu untuk hasil yang optimal.
2. Eksfoliasi Kulit dengan Gula dan Minyak Zaitun
Kombinasi gula dan minyak zaitun adalah cara alami untuk melakukan eksfoliasi wajah dan menghilangkan sel-sel kulit mati. Peeling ini membantu menyegarkan kulit dan memberikan kelembapan ekstra berkat kandungan minyak zaitun.[2]
Berikut cara menghilangkan flek hitam di wajah secara alami dan ampuh dengan gula dan minyak zaitun:
- Campurkan gula dengan sedikit minyak zaitun hingga membentuk pasta kental.
- Basahi wajah dengan air hangat untuk membuka pori-pori kulit.
- Aplikasikan campuran gula dan minyak zaitun pada wajah secara perlahan dengan gerakan melingkar.
- Fokuskan pada area-area yang cenderung berflek hitam atau memiliki banyak sel-sel kulit mati.
- Gosokkan peeling dengan lembut selama 1-2 menit, lalu biarkan selama 5-10 menit agar nutrisi minyak zaitun meresap ke dalam kulit.
- Bilas wajah dengan air hangat dan keringkan dengan lembut.
- Lakukan peeling gula dan minyak zaitun sekali seminggu untuk hasil yang optimal.
3. Meratakan Warna Kulit dengan Peeling Lemon dan Garam
Lemon dan garam mengandung nutrisi yang membantu kulit tetap sehat sekaligus membantu meratakan warna kulit secara alami.
Kombinasi asam sitrat dari lemon dan kandungan mineral garam membantu mengangkat sel-sel kulit mati serta merangsang regenerasi kulit baru.[3] Ini sebabnya, peeling ini efektif dalam mengatasi flek hitam dan mencerahkan kulit.
Berikut langkah-langkahnya:
- Campurkan beberapa tetes jus lemon segar dengan 1 sendok teh garam. Aduk hingga merata sehingga garam larut dalam jus lemon.
- Gunakan jari atau kuas wajah lembut untuk mengoleskan campuran peeling lemon dan garam pada wajah kamu. Fokus pada area yang memiliki flek hitam atau hiperpigmentasi.
- Lakukan gerakan melingkar yang lembut selama 2-3 menit atau sampai kamu merasa sel-sel kulit mati terangkat dengan baik.
- Setelah selesai menggosok wajah, bilas wajah dengan air hangat.
- Jangan gunakan peeling ini terlalu sering, cukup 1-2 kali seminggu untuk menghindari iritasi kulit.
4. Menghaluskan Kulit dengan Peeling Beras dan Susu
Beras adalah bahan alami yang memiliki tekstur lembut namun efektif untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Kombinasikan dengan susu yang kaya akan nutrisi, peeling ini membantu menyehatkan kulit dan mengurangi tampilan flek hitam.
Berikut ini cara menghilangkan flek hitam di wajah yang membandel dengan beras dan susu:
- Haluskan beras hingga membentuk bubuk halus.
- Campurkan beras bubuk dengan susu hingga membentuk pasta kental.
- Aplikasikan pasta ini pada wajah dan gosok dengan gerakan melingkar untuk melakukan eksfoliasi.
- Diamkan selama 10-15 menit agar nutrisi susu meresap ke dalam kulit.
- Bilas wajah dengan air hangat dan keringkan dengan lembut.
- Lakukan peeling beras dan susu ini 1-2 kali seminggu untuk kulit yang lebih halus dan bebas flek hitam.
Mencerahkan Kulit dengan Masker Wajah Alami
Masker wajah alami adalah pilihan populer untuk merawat kulit dengan cara menghindari bahan kimia yang cenderung keras. Masker wajah alami terbuat dari berbagai bahan alami, seperti buah-buahan, sayuran, madu dan yoghurt. Penggunaan masker wajah alami secara rutin dapat membantu mencerahkan kulit dan mengurangi penampilan flek hitam.
Berikut adalah beberapa masker alami yang dapat kamu buat di rumah:
5. Mencerahkan Kulit dengan Masker Tomat
Masker tomat adalah cara alami menghilangkan flek hitam di pipi. Likopen dalam tomat adalah antioksidan yang membantu melawan radikal bebas dan mengurangi kerusakan kulit.[4]
Berikut cara membuat dan mengaplikasikan masker tomat:
- Haluskan tomat segar dan campurkan dengan madu (opsional).
- Oleskan masker pada wajah dan hindari area mata dan bibir.
- Diamkan selama 20 menit sebelum bilas dengan air hangat.
- Gunakan 2-3 kali seminggu untuk hasil yang lebih baik.
- Perhatikan reaksi kulit kamu dan hentikan penggunaan jika ada iritasi.
6. Memudarkan Flek Hitam dengan Masker Kunyit
Masker kunyit adalah pilihan alami yang efektif untuk mencerahkan kulit, menghilangkan flek hitam, hingga memberikan manfaat anti-aging. Kunyit mengandung senyawa curcumin yang memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan.[5]
Berikut adalah cara membuat dan mengaplikasikan masker kunyit.
- Campurkan bubuk kunyit dengan susu atau yogurt untuk membuat pasta.
- Pastikan wajah kamu bersih sebelum mengaplikasikan masker kunyit.
- Oleskan masker secara merata pada wajah, hindari area sekitar mata dan bibir.
- Biarkan masker kunyit bekerja pada kulit selama 15-20 menit.
- Setelah waktu berlalu, bilas wajah dengan air hangat sampai masker terangkat secara menyeluruh.
- Kamu juga dapat menggunakan kain lembut atau kapas yang dibasahi air hangat untuk membantu membersihkan masker dengan lebih mudah.
- Gunakan masker kunyit ini 2-3 kali seminggu untuk hasil yang lebih optimal.
7. Menutrisi Kulit Wajah dengan Masker Kentang
Kentang adalah solusi masker alami untuk menghilangkan flek hitam dan mencerahkan kulit. Kentang mengandung enzim yang membantu mengurangi pigmentasi pada kulit dan meratakan warna kulit.
Berikut adalah langkah-langkahnya.
- Parut kentang menggunakan parutan halus.
- Tambahkan sedikit air pada parutan kentang untuk membantu mengeluarkan sari kentang.
- Peras sari kentang dari parutan yang sudah ditambahkan air. Sari kentang inilah yang akan digunakan sebagai masker.
- Gunakan kapas atau bola kapas untuk mengoleskan sari kentang pada area wajah yang memiliki flek hitam atau hiperpigmentasi.
- Biarkan masker kentang bekerja pada kulit selama 15-20 menit.
- Setelah itu, bilas wajah dengan air dingin untuk mengangkat masker. Air dingin membantu mengecilkan pori-pori kulit dan memberikan efek menyegarkan pada kulit kamu.
- Gunakan masker kentang ini 2-3 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang lebih baik dalam mengurangi flek hitam.
8. Melembapkan Wajah dengan Masker Lidah Buaya
Daging lidah buaya yang tebal dan panjang sejatinya adalah daun?[6] Lidah buaya merupakan salah satu daun penghilang flek hitam di wajah yang murah meriah yang bisa kamu manfaatkan, sebab mengandung gel bening yang terdiri dari 99% air dan sisanya terbuat dari glukomanan, asam amino, lipid, sterol, dan vitamin.
Ini sebabnya, tanaman ini bagus untuk melembapkan kulit, menutrisi kulit, sekaligus membantu mengurangi flek hitam. Berikut cara menghilangkan flek hitam di wajah secara alami dengan lidah buaya:
- Bersihkan batang lidah buaya dengan cermat untuk menghilangkan kotoran dan serpihan daun yang tidak diinginkan.
- Potong batang lidah buaya dan belah menjadi dua bagian untuk mengakses gel yang terdapat di dalamnya.
- Ambil gel lidah buaya yang segar dan oleskan secara merata pada wajah yang sudah dibersihkan.
- Biarkan masker lidah buaya bekerja pada kulit selama 15-20 menit.
- Setelah itu, bilas wajah dengan air hangat untuk mengangkat masker. Air hangat membantu membuka pori-pori kulit dan memudahkan proses pembersihan.
- Gunakan masker lidah buaya ini 2-3 kali seminggu untuk hasil yang lebih baik.
Menghilangkan flek hitam di wajah membutuhkan kesabaran dan konsistensi, apalagi kalau kamu menggunakan bahan alami. Cobalah salah satu atau kombinasi dari 8 cara menghilangkan flek hitam di wajah secara alami di atas. Namun jangan lupa untuk melakukan uji sensitivitas sebelum mengaplikasikan bahan-bahan alami langsung ke wajah, ya!