Kehadiran bintik hitam di wajah sebenarnya bukanlah hal baru, terutama bagi orang-orang yang tinggal di negara tropis dengan intensitas sinar matahari tinggi seperti Indonesia. Namun, bagaimana dengan bintik hitam di wajah seperti tahi lalat? Apakah ini normal atau justru masalah kulit yang wajib diwaspadai? 

Mengenal Bintik Hitam Seperti Tahi Lalat di Wajah dan Penyebabnya

Cara menghilangkan bintik hitam di wajah seperti tahi lalat 5

Bintik hitam dengan tekstur seperti tahi lalat dikenal dengan nama Dermatosis Papulosa Nigra atau DPN. Masalah ini biasanya akan muncul saat memasuki usia remaja dan jumlahnya bertambah seiring dengan usia, serta diturunkan dari satu generasi ke generasi selanjutnya.[1]

Secara garis besar, DPN memiliki kesamaan dengan seborrheic keratosis, yaitu benjolan di kulit yang bukan merupakan sel kanker. 

Namun, seborrheic keratosis bisa muncul dengan atau tanpa sinar UV. Sedangkan penyebab bintik hitam di wajah seperti tahi lalat yang utama adalah karena radiasi sinar UV yang berlebihan. 

Sebenarnya, bintik hitam adalah hal yang cukup normal dan tidak berbahaya. Hanya saja, kehadirannya memang mengganggu penampilan sebab kerap muncul di pipi atas namun bisa juga di seluruh bagian wajah, leher, dan dada. Terlebih, jika ukurannya besar dan bertekstur seperti tahi lalat. 

Cara Mengatasi Bintik Hitam di Wajah Seperti Tahi Lalat

Lalu, apakah ada cara untuk menghilangkan Dermatosis Papulosa Nigra alias bintik hitam di wajah seperti tahi lalat ini? Kamu tidak perlu khawatir karena ternyata masalah kulit ini bisa diatasi. Berikut adalah caranya! 

1. Menggunakan Bahan-Bahan Alami

Cara menghilangkan bintik hitam di wajah seperti tahi lalat 6

Bisakah mengatasi bintik hitam di wajah ini dengan cara alami? 

Kabar baiknya, ada cara alami untuk menyamarkan bintik hitam. Hal ini karena ada banyak bahan alami yang mengandung antioksidan, terutama flavonoid, yang bisa mencerahkan kulit wajah. Lalu, ada juga beberapa buah-buahan yang mengandung arbutin, alpha arbutin, dan niacinamide.[2]

Berikut adalah beberapa jenis bahan-bahan alami yang bisa kamu gunakan untuk menyamarkan flek hitam:

  • Beri-berian (stroberi, blueberi, cranberi) 
  • Pir
  • Jeruk
  • Lidah buaya
  • Ginseng
  • Akar manis

Kamu bisa menggunakan bahan alami tersebut sebagai obat topikal melalui masker. Selain itu, kamu pun bisa mengonsumsi buah-buahan, lidah buaya, dan air rebusan ginseng serta akar manis untuk menutrisi kulit dari dalam. Cara tersebut jelas lebih aman daripada penggunaan skincare atau perawatan klinis.

Kabar buruknya, cara tersebut tidak terlalu ampuh untuk mengatasi bintik hitam berukuran besar, terutama yang berbentuk seperti tahi lalat dan kutil. Hal ini karena bintik hitam di wajah seperti kutil dan tahi lalat tidak akan bisa hilang jika tidak dibantu dengan perawatan lain. 

Jadi, cara menghilangkan bintik hitam di wajah seperti tahi lalat secara alami memang kurang efektif. Hasilnya akan kurang terlihat bahkan saat kamu menggunakannya selama bertahun-tahun. 

Kelebihan dan Kekurangan Bahan Alami

KelebihanAman digunakan dalam jangka waktu panjang
Bisa membuat kulit lebih sehat 
Harga cenderung lebih murah dari jenis perawatan lain
Cocok untuk semua jenis usia dan semua jenis kulit 
KekuranganHanya cocok untuk menghilangkan bintik hitam dengan intensitas ringan, bukan yang bertekstur seperti tahi lalat
Hasilnya akan terlihat sangat lama, terutama jika tidak dibarengi dengan penggunaan produk perawatan kulit lainnya
Bisa menimbulkan iritasi jika pemakaiannya salah dalam penggunaannya sebagai obat topikal.

2. Menggunakan Skincare

Cara menghilangkan bintik hitam di wajah seperti tahi lalat 7

Selain perawatan alami, kamu juga mungkin mengenal produk skincare atau perawatan kulit. Bahkan kini ada ratusan produk berbeda yang bisa kamu coba. Khususnya produk untuk mengurangi flek hitam di wajah. 

Apabila kamu ingin tahu bagaimana cara menghilangkan bintik-bintik di wajah dengan cara ini, kamu bisa menggunakan produk skincare yang mengandung:

  • Asam Azelaic
  • Lignin Peroksidase
  • Iontoforesis Asam Askorbat
  • Arbutin
  • Asam Ellagic
  • Niacinamide
  • Asam kojic

Bahan-bahan di atas merupakan whitening agent yang ampuh untuk mengatasi masalah hiperpigmentasi di kulit wajah.[3] Hanya saja, untuk bintik hitam seperti tahi lalat, senyawa aktif di atas masih terlalu mild. Bahan tersebut hanya ampuh mengatasi flek hitam ringan saja dan bukan bintik hitam bertekstur. 

Sebab, selain agen pencerah kamu pun perlu bahan aktif yang ampuh untuk memperbaiki tekstur kulit wajah, misalnya AHA, BHA, dan retinol. Hal ini karena ketiga senyawa aktif tersebut ampuh untuk mengelupas kulit sehingga bisa membuat tekstur wajah terlihat lebih smooth.[4]

Kabar baiknya, skincare dengan kandungan ketiga bahan di atas bisa mengatasi bintik hitam yang terlihat seperti tahi lalat. Bahkan, skincare tersebut juga bisa mengatasi bintik hitam di wajah seperti jerawat. Hasilnya pun bisa terlihat hanya dalam hitungan bulan saja, sekitar 6 hingga 12 bulan. 

Kabar buruknya, kamu tidak bisa menggunakan skincare tersebut di setiap hari. Penggunaan AHA, BHA, dan retinol yang berlebihan bisa menimbulkan iritasi dan masalah kulit lain yang lebih serius. Senyawa retinol juga kurang aman untuk janin sehingga harus dihindari saat kamu sedang hamil. 

Jadi, produk skincare dengan kandungan AHA, BHA, dan retinol adalah obat menghilangkan bintik hitam di wajah seperti tahi lalat yang efektif. Hanya saja, kamu perlu hati-hati saat menggunakan produk tersebut. Pastikan jika kamu hanya menggunakannya 3-4 kali dalam satu minggu atau sesuai petunjuk dokter.

Kelebihan dan Kekurangan Produk Skincare

KelebihanAmpuh mengatasi bintik hitam yang terlihat seperti tahi lalat dalam hitungan bulan.
Harga cenderung lebih murah dari perawatan klinis.
KekuranganTidak bisa kamu gunakan setiap hari.
Bisa menimbulkan iritasi dan memicu reaksi alergi.
Kurang cocok untuk ibu hamil dan menyusui.
Kurang cocok untuk kamu yang masih berusia kurang dari 25 tahun.

3. Melakukan Perawatan Klinis

Cara menghilangkan bintik hitam di wajah seperti tahi lalat 8

Lalu, bagi kamu yang ingin tahu cara menghilangkan bintik hitam di wajah dengan cepat, kamu bisa mencoba perawatan klinis. Perawatan klinis memang cukup mahal, namun hasilnya bisa kamu lihat secara instan. Hal ini juga berlaku pada bintik hitam yang bertekstur seperti tahi lalat. 

Salah satu perawatan klinis yang cukup efektif untuk menghilangkan bintik hitam adalah laser, terutama IPL. Dengan menggunakan sinar intens, jaringan kulit yang rusak dan membentuk bintik seperti tahi lalat akan dihancurkan. Hal itu akibat energi panas yang mengalir ke dalam jaringan.[5]

Kabar baiknya, treatment IPL bekerja secara regional sehingga tidak akan merusak sel-sel sehat di sekitarnya. Bahkan, bagi kamu yang penasaran bagaimana caranya agar flek hitam tidak muncul lagi, cara yang satu ini worth it untuk dicoba. Hasilnya pun bisa kamu lihat setelah 1-3 kali IPL Treatment. 

Kabar buruknya, treatment ini bisa menguras isi dompet kamu. Kamu bisa menghabiskan jutaan untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Selain mahal, ada beberapa efek samping yang akan kamu rasakan setelah perawatan. Salah satunya adalah iritasi yang bisa bertahan 1-2 hari. 

Jadi, perawatan klinis memang sangat efektif untuk menghilangkan bintik hitam yang bertekstur seperti tahi lalat. Namun, harganya mahal dan ada efek samping yang bisa kamu rasakan.

Hanya saja, jika kasusnya parah IPL Treatment saja mungkin tidak akan cukup untuk menghilangkan bintik hitam ini. Kamu mungkin perlu Cryotherapy atau operasi jenis lain.

Kelebihan dan Kekurangan Perawatan Klinis

KelebihanAmpuh mengatasi bintik hitam dengan instan
Bisa berkonsultasi langsung dengan dokter kulit atau dermatologis
KekuranganBisa menimbulkan iritasi  
Harga relatif mahal

Itulah beberapa cara menghilangkan bintik hitam di wajah seperti tahi lalat. Setidaknya ada tiga cara yang bisa kamu lakukan, yaitu perawatan dengan bahan alami, menggunakan skincare, dan melakukan perawatan klinis. Cara yang paling efektif untuk mengatasi masalah kulit ini adalah perawatan klinis.

Share.

Pencinta kecantikan yang bersemangat, menjelajahi dunia makeup dan perawatan kulit. Berdedikasi untuk berbagi tips, trik, dan tren terkini. Menyambut kecantikan sebagai bentuk ekspresi diri dan keyakinan.

Leave A Reply

Exit mobile version